
Sirkuit Mandalika mendapatkan homologasi grade B untuk Kejuaraan Dunia Superbike (WSBK) 2023 setelah dilakukan inspeksi oleh Dorna Sport dan sejumlah pihak lainnya.
Homologasi grade B ini cukup untuk mengantarkan Sirkuit Mandalika menyelenggarakan WSBK untuk yang ketiga kalinya.
MotoGP dan World Superbike Mandalika Merugi, Gubernur NTB: Kalau InJourney Tidak Sanggup, Serahkan ke Kami Hal itu diutarakan oleh Priandhi Satria direktur utama Mandalika Grand Prix Association (MGPA) saat dikonfirmasi di Sirkuit Mandalika, Jum’at, 2 Maret 2023.
Menurutnya, Sirkuit Mandalika mendapatkan homologasi karena telah melakukan perapian sirkuit mulai dari lintasan, barrier, kerb sirkuit dan lain sebagainya.
“Alhamdulillah kita telah diberikan hasil homologasi grade B dimana FIM dan pihak dari Dorna didampingi pula pihak dari IMI dan MGPA sebelumnya telah melakukan track inspection,” kata Priandhi.
Jika WSBK Dihapus, Erick Thohir Pastikan MotoGP Mandalika Tetap Lanjut Ia mengatakan, FIM dan Dorna telah memberikan pujian pada Sirkuit Mandalika di mana tidak ada bagian permukaan lintasan yang rusak.
Mereka juga telah mengecek berbagai tikungan, pagar pembatas, dan lain sebagainya untuk memastikan kesiapan Sirkuit Mandalika jelang balapan hari ini.
“Terkait racing line apakah bagus atau tidak kita belum tahu ya karena belum ada pembalap yang masuk.
Jadi kita tahu sisi buat para pembalap sendiri kita akan tahu pada sesi free practise hari ini,” ujar dia.
Priandhi mengakui jika menurut pengamatan MGPA Sendiri, racing line Mandalika cukup bagus dan sudah terbentuk.
Ia juga telah mendapatkan komentar dari dua tim dan dua pembalap yang dimana mereka telah memutari Sirkuit Mandalika.
Menurut mereka, lanjut dia, racing line cukup bagus, bekas ban di WSBK tahun lalu, bekas track day, dan permukaan lintasan juga cukup bersih karena telah dibersihkan setiap hari.
Pilihan Editor: 22 Pembalap WSBK Siap Berlaga di Sirkuit Mandalika Akhir Pekan Ini Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto